Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan Universitas Syiah Gelar Kompetisi Disign Kapal Tingkat Internasional
Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan Fakultas Kelautan dan Perikanan universitas Syiah Kuala mengadakan suatu kegiatan yang bertaraf internasional. Kegiatan ini diselengarakan dengan kegiatan yang berjudul “International Competition of Fishing Disign 2024”. Kompetisi merupakan sebuah acara yang didedikasikan untuk merayakan inovasi, kreativitas, dan keunggulan dalam desain kapal laut.
Kegiatan ini dibuka oleh Koordinator Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan Fakultas Kelautan dan Perikanan universitas Syiah Kuala, Ibu Alvi Rahmah, S.Pi., M.Si. Dalam sabutannya beliau menjelaskan bahwa kompetisi ini mengumpulkan desainer, insinyur, dan penggemar dari seluruh dunia yang bertujuan untuk mengeksplorasi masa depan kapal penangkap ikan dan peran pentingnya dalam praktik kelautan berkelanjutan. Kompetisi ini berupaya menginspirasi desain visioner yang tidak hanya meningkatkan efisiensi dan keamanan tetapi juga memprioritaskan pengelolaan dan keberlanjutan lingkungan.
Ketua Panitia Teuku Haris Iqbal, M.Sc., PhD, menyampaikan bahwa kompetisi Internasional desain kapal ini merupakan gebrakan baru yang di lakukan oleh Program studi Pemamfaatan Sumberdaya Perikanan untuk mendukung sektor perikanan nasional maupun Internasional sebagai landasan acuan penangkapal ikan yang berbasis reduce bycatch, sustainable materials dan cost effectiveness.
Kegiatan ini akan berlangsung dari tanggal 30 Agustus dan berkahir sekaligus pengumuman pemenang pada tanggal 12 September 2024. Dalam pelaksanaannya disign peserta akan dinilai oleh juri dari dalam dan luar negeri yang berpengalaman dalam bidang konstruksi perkapalan perikanan. Adapun juri dari kegiatan ini yaitu Assoc. Prof. Ir. Dr. Eng. Ahmad Fitriadhy, PEng, CEng, CMarEng, MIMarEST, ASEAN Engr (Malaysia), Mr. Seksan Sanmamud. (Thailand), Dr. Ir. Rizwan, S.T., M.T. IPM. ASEAN Eng, Muhammad Najib, S.T., M.Si, Tri Wahyu Budiarti, S.T., M.Si. dan Nanang Setiyobudi, S.T., M.Si (Indonesia)
No responses yet